Nuzulul Quran: Cahaya Ilahi Mencerahkan Batin dan Pikiran
Pers Birama (28/03/2024) – Bulan Ramadhan menjadi bulan yang spesial bagi umat Muslim, terutama karena peristiwa bersejarah yang dikenal sebagai Nuzulul Quran. Allah SWT memerintahkan Malaikat Jibril untuk menyampaikan wahyu kepada Nabi Muhammad SAW secara berangsur selama 23 tahun. Peristiwa turunnya ayat pertama Al-Qur’an terjadi pada tanggal 17 Ramadhan ketika Rasulullah SAW menyendiri di Gua Hira, pada usia 40 tahun.
Kata Nuzulul Quran berasal dari dua kata, yaitu “Nuzul” dan “Al-Qur’an”. Secara harfiah, “Nuzul” berarti menurunkan sesuatu dari tempat tinggi ke tempat rendah. Sedangkan “Al-Qur’an” merujuk kepada kitab suci umat muslim.
Secara garis besar, proses turunnya Al-Qur’an melibatkan dua tahapan. Pertama, Allah SWT menurunkan Al-Qur’an dari Lauh Mahfudz ke Baitul Izzah atau Langit Dunia. Kedua, Allah SWT menurunkan Al-Qur’an dari Baitul Izzah kepada Nabi Muhammad SAW.
Proses pertama, yaitu turunnya Al-Qur’an dari Lauh Mahfudz ke Baitul Izzah, dikenal sebagai Lailatul Qadar. Sedangkan proses kedua, yaitu turunnya Al-Qur’an dari Baitul Izzah ke Bumi dan disampaikan kepada Nabi Muhammad SAW, disebut sebagai Nuzulul Qur’an.
Malam Nuzulul Qur’an yang diperingati setiap 17 Ramadhan memiliki keistimewaan. Hal ini yang membuat Nuzulul Qur’an lebih Istimewa dibandingkan malam-malam lainnya berikut diantaranya adalah:
1. Lebih baik dari 1000 bulan.
Disebut lebih baik dari seribu bulan memiliki makna bahwa amalan dan ibadah yang dilakukan dalam malam Nuzulul Qur’an lebih baik dari amalan yang dilakukan selama seribu bulan. Hal itu didasarkan pada firman Allah SWT dalam surat Al-Qadr ayat 3. “Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.” (QS. Al-Qadr: 1-3).
2. Diampuni segala dosa
Orang yang menghidupkan malam Nuzulul Qur’an akan mendapatkan ampunan dosa dari Allah SWT, hingga diibaratkan seperti bayi yang baru saja lahir ke dunia.
3. Sebagai malam penuh berkah
Malam Nuzulul Qur’an juga merupakan salah satu malam yang penuh berkah, sebagaimana disebutkan dalam firman Allah dalam surat Al-Dukhan ayat 3. Selain itu, pada malam ini dianggap penuh berkah karena Al-Qur’an diturunkan ke bumi dalam satu malam di bulan Ramadhan.
4. Malaikat turun ke bumi
Malam Nuzulul Qur’an dianggap sebagai malam yang istimewa, salah satunya karena para malaikat turun ke bumi, termasuk Malaikat Jibril. Hal ini didasarkan pada firman allah dalam surat Al-Qadr ayat 4. “Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan.” (QS. Al-Qadr ayat 4).
Itulah asal usul malam Nuzulul Qur’an, di mana Al-Quran pertama kali diturunkan ke bumi. Peristiwa ini mempunyai keistimewaan yang besar karena merupakan saat di mana Al-Quran, kitab suci umat muslim, disampaikan kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara Malaikat Jibril.
Penulis: Irfan Juniar Dokumentasi: Pinterest Redaktur: Widya