Pers Birama (9/3/2025) – Halo, Sobat Pers! Bulan Ramadan selalu jadi momen spesial. Salah satu tradisi yang paling ditunggu adalah bukber alias buka puasa bersama. Bukber juga jadi ajang seru untuk menyambung silaturahmi, baik itu dengan keluarga maupun teman-teman. Nah, kalau Sobat Pers lagi cari tempat bukber yang strategis, ramah di kantong pelajar, dan pastinya instagramable, ini dia rekomendasi tempat bukber di Dago Bawah yang wajib masuk list kalian!
- Hyphen
Nah, tempat yang satu ini berada di Jalan Dipatiukur No.29. Hyphen menawarkan konsep compound space, yaitu area luas dengan berbagai tenant menari dalam satu tempat. Jadi, Sobat Pers gak perlu bingung lagi karena disini banyak variasi makanan berat, minuman sampai cemilan, lho! Dengan area yang cukup luas, Hyphen punya area indoor dan outdoor yang nyaman dengan spot instagramable. Mau bukber bareng teman sambil foto-foto? Semua bisa! Ditambah fasilitas lengkap seperti stop kontak dan Wi-Fi yang bikin tambah nyaman. - Kopi Kisah Manis
Kafe ini memiliki tiga cabang, salah satunya terletak di Jalan Ir. H. Juanda No.98. Salah satu daya tarik kafe ini adalah suasananya yang nyaman dengan konsep homey yang cocok banget buat bukber, nih, Sobat Pers! Kafe ini menyajikan berbagai minuman dan makanan ringan dari makanan nusantara sampai makanan barat yang pastinya bakal menggugah selera makan para pengunjung yang datang. - Foursis
Ngomongin kafe yang cozy, Foursis di Jalan Dipatiukur No. 83 gak boleh kelewatan! Tempatnya spacious dengan banyak spot foto yang menarik. Jadi, Sobat Pers gak perlu khawatir kehabisan tempat. Soal harga, makanan dibanderol mulai Rp16.000 sementara minuman mulai Rp10.000. Pilihan menunya juga beragam, mulai dari main course sampai kudapan yang siap memanjakan lidah. Gak cuma itu, di sini juga tersedia mushola, free Wi-Fi, toilet, dan live music yang bikin suasana makin nyaman buat nongkrong lama-lama! - 217 Area
Buat Sobat Pers yang lagi cari tempat bukber yang cocok untuk reuni atau kumpul keluarga besar, 217 Area bisa jadi pilihan tepat! Berlokasi di Jalan Dipatiukur No. 21, tempat ini menawarkan berbagai tenant menarik dengan area indoor dan outdoor berkonsep industrial. Selain itu, harga makanan dan minuman di sini juga terjangkau. Gak perlu khawatir soal parkir, karena tempatnya luas, plus tersedia Wi-Fi untuk kenyamanan pengunjung.
Nah, Itu dia beberapa rekomendasi tempat bukber di Dago Bawah yang bisa jadi pilihan buat sobat pers! Selain strategis dan nyaman, tempat-tempat ini juga menawarkan harga yang ramah di kantong, serta fasilitas lengkap yang bikin bukber makin seru.




Penulis: Shofiyya Salma
Dokumentasi: Instagram @warna.jpg , @kopikisahmanis, @foursis.cafe, @217area
Redaktur: Alfrina Diany